Sedih Ada Pemerkosaan di JPO, Artis Cinta Penelope Ajak Warga Ikut Jaga Keamanan
Jakarta - Tingginya angka kejahatan di Jakarta membuat masyarakat harus semakin waspada. Artis Cinta Penelope juga resah dengan kejahatan di jalanan. Dia ikut mengajak masyarakat untuk lebih waspada.
"Saya sebagai perempuan sangat prihatin dengan kasus pemerkosaan terhadap karyawati yang baru terjadi beberapa hari lalu, apalagi terjadi di tempat umum," ujar Cinta Penelope di Jakarta, Sabtu (28/11/2015).
Peristiwa itu menjadi salah satu alasan Cinta dan beberapa rekan seprofesinya menggelorakan slogan 'Turn Back Crime'. Slogan ini sebenarnya kampanye yang didengungkan Interpol di sejumlah negara.
"Memerangi kejahatan hukan hanya tugas polisi, tugas polisi memang untuk melakukan penegakan hukum. Tetapi keamanan bisa dimulai dari lingkungan yang paling kecil seperti di rumah, lingkungan tempat tinggal masing-masing," tutur Cinta yang juga didaulat sebagai Duta Anti Kekerasan Terhadap Anak ini.
Kasus pembunuhan yang disertai kekerasan terhadap bocah dalam kardus di Kalideres, Jakbar, juga membuat wanita berusia 31 tahun ini juga terdorong untuk mengajak warga terlibat aktif menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.
"Sebagai perempuan, aku juga prihatin karena masih banyak kasus kekerasan fisik maupun seksual terhadap perempuan dan anak seperti pembunuhan bocah dalam kardus dan bicah Angeline," jelas Cinta.
Apalagi, wanita bernama lengkap Princess Cinta Penelope ini juga pernah menjadi korban kejahatan online. "Saya sebagai netizen pernah mengalami kejadian beberapa kali tertipu online dan by phone," ungkapnya.
"Besok akan dilaunching kampanye Turn Back Crime ini di Bundaran HI. Nanti dari Polda Metro Jaya juga hadir. Jadi, mari kita berpartisipasi dalam meningkatkan keamanan di Jakarta dimulai dari sekarang, mulai dari diri kita sendiri," ujarnya.