Kenalkan Nih Yoga Jenis Baru, Beer Yoga!
AGEN INFO CASINO - Yoga, salah satu jenis olahraga yang kini sedang ngetren di kalangan kaum urban. Mulai remaja hingga usia dewasa ramai-ramai mengikuti kelas Yoga di komunitas masing-masing. Sebagian dari mereka bahkan ada yang memutuskan untuk mendalami dengan serius olahraga ini hingga mencapai level 200 sampai 500 jam.Yoga yang berasal dari India sebenarnya sudah tenar di dunia Barat sejak awal abad 20, tepatnya di tahun 1930an. Namun sejak ketenarannya dimulai baru kali ini ada Yoga jenis baru, Namanya Beer Yoga.
Yoga jenis ini dipopulerkan kaum Hipster Berlin yang menganggap bir adalah salah satu metode mendalami spiritualitas seperti halnya Yoga. Sebuah komunitas Beer Yoga di Jerman menyebut cara ini sebagai perkawinan yang ideal antara bir dan Yoga. Keduanya mampu membantu proses terapi pikiran, jiwa, dan fisik.
“Beer Yoga sangat menyenangkan namun bukan sebuah candaan. Kami mengambil filsofi Yoga dan menyesuaikannya dengan kesenangan menikmati sebotol bir untuk mencapai level kesadaran yang tinggi,” kata Jhula, salah satu pendiri komunitas Beer Yoga.
Setiap akhir pekan, komunitas ini menggelar dua sesi khusus Beer Yoga. Pesertanya akan diajarkan bagaimana menyeimbangkan tubuh dan pikiran dengan bantuan sebotol bir. Mereka tak harus pernah mengikuti kursus Yoga sebelumnya. Syaratnya hanya mau belajar dan tentu saja menyukai bir.
Sebenarnya komunitas ini bukanlah yang pertama memperkenalkan Beer Yoga. Praktik Yoga jenis ini pernah dilakukan dalam sebuah festival budaya di Amerika Serikat. Jadi, apakah kamu penasaran dengan latihan Beer Yoga ini? Tak ada salahnya kamu mencoba. Namaste!